Skip to main content

Beternak Burung Kenari

Ternak burung kenari - Banyak peternak yang menjadikan budidaya kenari ini sebagai lahan bisnis, oleh karena Ternak burung kenari mempunyai prospek bagus dan menjanjikan sebagai Hobi yang menguntungkan
ternak burung kenari
Usaha ternak burung kenari


Mengapa ternak burung kenari?. Burung Kenari saat ini menjadi salah satu burung favorit sepanjang masa bagi kalangan pecinta burung di tanah air. Burung Kenari merupakan burung pemakan biji-bijian, memiliki postur yang relatif kecil dan memiliki corak warna bulu yang indah serta alunan kicauan nya yang mengalun dan merdu, sehingga dapat menyenangkan hati pemiliknya. Burung ini juga merupakan burung lomba yang peminatnya sangat ramai sekali. 
cara ternak Burung Kenari

Tips ternak burung kenari untuk Pemula

Bagi pemula, Saya sarankan untuk memulai ternak burung kenari lokal atau kenari kecil dulu, karena relatif lebih mudah dibanding ternak burung kenari postur atau kenari besar seperti yorkshire,F1,F2 dan F3. Namun bila memungkinkan tidak masalah anda memulai Ternak burung kenari besar. Bagi sobat kicau mania yang ingin segera memulai beternak burung kenari, Berikut saya bagikan panduannya di bawah ini.

1. Membedakan Kelamin Pada Burung Kenari
Sebagai calon peternak burung Kenari atau peternak kenari pemula anda harus bisa membedakan Kenari jantan dan Kenari betina. Apa jadinya bila kenari yang anda ternak sama-sama jantan atau sama-sama betina. Memang awalnya terasa sulit menentukan jenis kelamin burung kenari namun nanti anda akan paham dengan sendirinya.

Tips membedakan jenis kelamin kenari yang sudah dewasa

Burung Kenari Jantan
  1. Kloaka atau dubur burung kenari jantan menonjol, tegak lurus atau vertikal
  2. Burung Kenari jantan Berbunyi ngerol dan nyaring.
  3. Bodi atau tubuh burung kenari jantan cendrung ramping memanjang, leher lebih panjang.
Kenari Betina
  1. Kloaka atau dubur burung kenari betina tidak menonjol tapi datar.
  2. Berbunyi tapi tidak ngerol, ada juga yang ngerol tapi tidak nyaring dan putus2.
  3. Bodi atau tubuh burung kenari betina cendrung agak bulat dan leher lebih pendek. 
2. Mengetahui usia dan kesiapan burung kenari 
Usia burung Kenari dan kesiapan Kenari menjadi faktor penting sukses atau tidak nya dalam proses beternak burung kenari, burung mungil ini. Kenari yang sudah siap diternak idealnya usia 6 bulan untuk kenari betina dan 8 bulan untuk kenari jantan. Namun untuk kenari postur atau besar seperti keturunan kenari yorkhire idealnya usia 10 bulan atau lebih.

Burung Kenari yang sedang diternak pastikan dalam kondisi birahi, karena ada kalanya kenari yang sudah cukup umur namun tidak birahi, sehingga sulit diternak karena sulit berjodoh. Dan burung kanari pun harus dalam kondisi sehat.(sedikit berbeda dengan cara Ternak burung parkit)

Ciri burung kenari sedang birahi

Burung Kenari jantan : Sering berkicau atau gacor terkadang terlihat menabrak jeruji sangkar. Melompat-lompat ke kanan ke kiri dibagian dasar sangkar kadang sambil berbunyi. Kenari jantan berbunyi nyaring dengan gayanya menurunkan sayap setengah badan di atas tangkringan.
Burung Kenari betina : Sering bunyi cuit memanggil pejantan. Merobek koran atau kertas yang ada di dalam sangkar. Dan sering ngeleperkan sayap nya.

3. Perhatikan kandang Burung Kenari Dan Sarana Penunjang Lainnya
Setelah anda menyiapkan sepasang burung kenari yang sudah siap diternak. Langkah berikutnya dalam ternak burung kenari adalah menyiapkan kandang kenari.

Tips memilih kandang untuk ternak kenari 

  1. Pilihlah sangkar box khusus ternak, 
  2. Menggunakan kandang kenari yang bagian tengahnya ada penyekatnya sehingga memudahkan saat proses penjodohan. 
Untuk ternak kenari, kandang kenari jantan sebaiknya menggunakan kandang gantung yang agak besar seperti  kos-kosan lalu letakanlah kandang kenari tersebut ditempat yang aman dan tenang. Simak juga: 

Kebutuhan pakan burung kenari yang baik perlu diperhatikan, supaya proses ternak kenari berjalan dengan lancar dan sesuai harapan. Pakan Kenari ialah berupa biji-bijian seperti canary seed, biji sawi, millet, sayuran berupa sawi ijo, sawi putih, mentimun dan buah apel, tidak lupa air minum selalu tersedia di dalam kandang kenari. Sebagai tambahan diberikan telur rebus. Telur rebus yang diberikan telur puyuh atau telur ayam bila perlu tambahkan juga multivitamin khusus ternak kenari.

4. Proses Penjodohan
Dalam proses ternak burung kenari tidak lepas dari proses penjodohan. Penjodohan burung Kenari adalah proses memperkenalkan burung kenari jantan dengan burung kenari betina atau sebaliknya. Kenari jantan dan betina ditempatkan pada kandang berbeda kecuali menggunakan kandang yang ada penyekatnya, kenari jantan dan dan betina hanya dibatasi oleh penyekat tersebut.

Artikel terkait. Cara menjodohkan burung kenari biar cepat bertelur


Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->