Skip to main content

Peluang Bisnis Kartu Ramadhan dan Iedul Fitri

Selamat pagi sobat, sambil menemani saat makan sahur, ada baiknya coba Peluang bisnis sambilan dibulan suci Ramadhan ini. Kalau dulu bisnis kartu ucapan Lebaran sangat laris dipasaran, namun seiring perkembangan jaman dengan hadirnya internet dan Handphone usaha kartu lebaran mengalami penurunan. Karena orang sudah dapat dengan mudah mengirim ucapan lewat BBM atau SMS.
Namun masih banyak Peluang bisnis yang bisa dijadikan pengganti selain kartu ucapan Ramadhan dan Iedul fitri.Apa saja Peluang Bisnis Bulan Ramadhan dan Iedul Fitri : Berikut ini

Bisnis Kartu Ramadhan dan Iedul Fitri

1. Menjual baju muslim

Lebaran idul fitri di Indonesia identik dengan baju baru atau baju muslim. Sepertinya kurang pas jika di hari lebaran tidak mengenakan baju baru. Adanya tradisi seperti ini bisa menjadi peluang anda membuat bisnis jual baju muslim dan anda dapat mengambil keuntungan dari penjualan baju muslim itu sampai dengan 50 persen. 

Namun jika yang jualan baju sudah banyak anda harus bisa menawarkan harga baju yang lebih murah dibanding dengan pedagang yang lain yang penting anda masih mendapatkan untung dari penjualan baju muslim tersebut.

2. Menjual Cemilan Lebaran

Makanan ringan atau camilan adalah suatu yang harus orang sediakan di ruamah ketika hari lebaran untuk menyuguh tamu yang bersilaturohim. Ada tamu untuk silaturohim kalau tidak ada suguhanya sangat tidak pantas minimal ada 2 atau 3 kue lebaran yang tersedia di meja tamu untuk menyambut tamu silaturohim. 

Adanya adat atau kebiasaan seperti ini juga bisa dijadikan peluang bisnis untuk anda yaitu menjual kue lebaran seperti: dodol, kue, kripik, dan cemilan yang lainya yang dapat anda beli di pasar atau grosiran dengan harga yang murah kemudian dijualnya lagi dengan harga yang lebih mahal.Target pemasaranya tidak perlu luas-luas yaitu cukup anda pasarkan ke tetangga, keluarga, dan teman dekat.

3. Membuat aneka kue

Jika anda memiliki keahlian membuat kue ini sangat bagus sekali. Anda dapat membuat beraneka macam kue untuk dijual tanpa harus anda membeli di pasaran. Pertama anda membuat sedikit untuk dimakan sendiri dan tetangga dikasih untuk mencicip kue anda jika tetangga suka suruh untuk pesan kue pada anda. Dan tentunya tetangga akan percaya kepada anda kalau kue yang dimakannya dibuat dengan bahan yang baik dan berkualitas.

4. Membuat makanan untuk berbuka puasa

Saat buka puasa adalah saat paling ditunggu-tunggu setelah sehari penuh menahan lapar dan dahaga, ada banyak jenis makanan dan minuman yang bisa Anda jual, antara lain:
  1. Es kelapa muda
  2. gorengan seperti.pisang goreng,tempe goreng atau apa saja yang cepat disajikan
  3. Makanan matang seperti. sayur dan lauk pauknya
Baca. Peluang usaha berjualan ketupat
Demikianlah contoh bisnis sampingan lebaran terbaru yang dapat anda lakukan di rumah mudah mudahan informasi yang saya berikan ini dapat bermanfaat untuk anda.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->